Viagra dari Kacang, Yummiii…
Kuala Lumpur - Penelitian untuk lebih menggairahkan kehidupan seks memang tak ada selesainya. Peneliti Malaysia berhasil membuat viagra dari bahan kacang-kacangan. Yummii..
Penemuan viagra dari bahan kacang-kacangan ini berbentuk pil. Penemunya mengklaim viagra yang satu ini lebih sehat ketimbang viagra yang sudah ada sebelumnya. Nama viagra tersebut N-Hanz.
“Saya membaca artikel, masyarakat Romawi dan Prancis memakan kacang-kacangan untuk maksud ini (membangkitkan gairah seks). Saya pikir, kalau hal ini sudah didokumentasikan sejak dulu, pasti ada maksud tertentu,” kata Kim Kah Hwi, ketua tim peneliti dari Universitas Malaya, kepada harian Star, seperti dilansir dari AFP, Minggu (3/6/2007).
Untuk menemukan N-Hanz, Kim dan timnya harus berjibaku dalam penelitian selama 2 tahun. Sekitar 40 orang yang bermasalah dengan ereksi sudah menjadi kelinci percobaannya. Hasilnya cukup positif.
“Butuh sejam agar pil ini bekerja. Ketika bekerja, kemujaraban viagra tersebut akan bertahan selama empat jam,” promosi Kim.
Kim menjanjikan, N-Hanz penemuannya aman dikonsumsi untuk penderita hipertensi, diabetes atau yang baru saja menjalani operasi jantung. Sebab, viagra ini bukan termasuk jenis obat-obatan.
src="http://pagead2.googlesyndication.com/pagead/show_ads.js" type="text/javascript">
N-Hanz berhasil menyabet medali emas untuk inovasi terbaik dalam pameran teknologi dan inovasi baru-baru ini di Malaysia. Dan menurut Kim, menteri kesehatan Malaysia sudah mencoba viagra hasil penelitiannya, lho… (ana/ziz)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar